Pelangi Penyebar Warna

Sinopsis :
Pada suatu hari di sebuah taman yang asri, muncullah pelangi yang indah menggantikan hujan yang baru selesai reda. Namun pelangi sedih dikarenakan tidak semua orang dapat melihat keindahannya.
Akhirnya Matahari memberikan usul agar Pelangi turun ke bumi agar semua orang dapat melihat keindahannya.
Lalu Pelangi turun ke bumi untuk menyebarkan warna dan keindahan yang dimilikinya.
Pelangi pun kebingungan karena banyak Kupu-kupu yang terlihat sedih. Mereka terbang rendah mengelilingi bunga- bunga yang tidak berwarna.
Akhirnya Pelangi memberikan ide untuk mewarnai semua bunga-bunga itu dengan warna yang indah. Kupu-kupupun terlihat senang mendengar ide Pelangi. Akhirnya Kupu-kupu dan Pelangi mulai mewarnai bunga-bunga sehingga menjadi bunga yang cantik.
Mereka menari dan bernyanyi riang gembira menikmati keindahan aneka bunga di taman.
Namun, tiba-tiba muncul tornado dan merusak seluruh bunga di taman. Pelangi dan Kupu-kupu sangat sedih melihat taman menjadi rusak. Akhirnya Pelangi dan Kupu-kupu bekerja sama merapikan taman.
Taman terlihat indah dan bersih. Anak-anak sangat senang bermain di taman.
Akhirnya setiap pagi dan sore, anak-anak bermain bersama untuk menikmati indahnya aneka bunga di taman. Anak-anak riang gembira. Pelangi tersenyum manis. Pelangi berpesan agar semua anak-anak selalu menjaga kebersihan dan keindahan taman.
=========================================
| SPESIFIKASI | |
| Penulis | Azelda Ramadhani |
| Penerbit | INDOCAMP |
| Jumlah Halaman | 16 Halaman |
| Ukuran | 28 x 20 cm |
| ISBN | (Masih dalam proses) |
Buku ini juga tersedia di Marketplace
Shopee : INDOCAMP








